32 C
Semarang
Senin, April 29, 2024
BerandaArtikelArti Dekengan Pusat Ceramah Gus Iqdam yang Viral

Arti Dekengan Pusat Ceramah Gus Iqdam yang Viral

Arti Dekengane Pusat Ceramah Gus Iqdam yang Viral di tiktok instagram dan status WA. Hadirnya Happy Asmara di pengajian Sabilu Taubah Gus Iqdam menambah viral jargon ‘Dekengan Pusat‘.

Istilah baru yang viral ini mungkin sudah tidak asing lagi bagi sebagian besar orang Jawa, terutama di Jawa Timur.

Istilah ini sering digunakan oleh berbagai grup WhatsApp sebagai topik pembicaraan yang menarik. Ada yang dari komunitas pengajian majelis ta’lim, organisasi kepemudaan, perguruan pencak silat.

Namun, apa sebenarnya makna dari Dekengan Pusat? Ini dia penjelasannya yang smartrie.id rangkum dari beberapa sumber.

Arti Dekengan Pusat Adalah

Istilah Dekengan Pusat berasal dari bahasa Jawa gaul yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari di tempat nongkrong, bukan bahasa Jawa yang baku.

Dekengan, merupakan kata turunan dari ‘dekeng’ yang berarti ‘beking’ (backing) yang menunjukkan “yang mendukung” atau “memberi kekuatan kepada seseorang”.

Kata “Dekengan Pusat” kerap diucapkan Gus Iqdam dalam beberapa materi pengajian Sabilu Taubah.

Ceramah Gus Iqdam Menggunakan Kata Dekengan Pusat

Dalam sebuah ceramah Gus Iqdam yang smartrie.id liput dari Account tiktok. memiliki poin poin sebagai berikut :
  • “la pie lo dekengan pusat og, wis ora kenek di debat”
  • “orang yang dekengnya pusat tidak bisa didebat. dan tidak bisa dijatuhkan siapapun itu.”
  • “loh tenanan, kadung dimuliake Gusti Allah. Krono nyapo? tak keki info maneh kowe. wong nek ngelakoni ibadah-ibadah sunnah ini termasuk orang pilihan dan ibadah sunnah ini termasuk ketaqwaan.”
  • “bener nopo mboten ? lha wong nek ngelakoni ketakwaan senajan ora kondang ng donyo akan terkenal dimata Allah.”
Ceramah tersebut menggunakan bahasa jawa dengan logat khas jawa timur. berikut penjelasan artinya dalam bahasa indonesia.
  • la gimana lo bekingan pusat kok. tidak bisa di debat
  • orang yang bekkinganya pusat tidak bisa didebat. dan tidak bisa dijatuhkan siapapun
  • loh beneran. terlanjur dimulaikan Gusti Allah. Karena apa? saya beri info lagi kamu. orang kalau melakukan ibadah-ibadah sunnah ini termasuk orang pilihan dan ibadah sunnah itu termasuk ketaqwaan.
  • bener apa tidak? lah orang kalau melakukan ketawaan walaupun tidak terkenal; ternama didunia akan terkenal dimata Allah.
Selain itu ada juga bercandaan di sela sela materi pengajian Gus Iqdam yang menggunakan kata viral Dekengan Pusat.
“Loh, koe ninggalne aku, losss tinggalno, rak masalah kene cah ST ogh e ngono lo, dekengane pusat ogh,” kata Gus Iqdam dikutip smartrie.id dari YouTube Gus Iqdam Official.
Kalimat tersebut menggunakan bahasa jawa. kurang lebih artinya sebagai berikut :
“Loh kamu meninggalkan aku, silahkan tinggalkan, gak masalah, ini anak ST begitu lo, bekingan pusat kok”. ST yang dimakasud adalah Sabilu Taubah, Majelis ta’lim dari Gus Iqdam.

Profil Singkat Gus Iqdam

Gus Iqdam adalah seorang muballigh muda yang berasal dari Blitar dan menjadi sorotan publik. Nama aslinya adalah Muhammad Iqdam Kholid. Ia memiliki gaya berdakwah yang unik dan menarik. Beberapa video ceramahnya tersebar luas di media sosial seperti Tiktok dan Youtube Shorts. Hal ini membuatnya populer dan disukai oleh berbagai kalangan masyarakat.Baca juga : Profil Gus Iqdam Muballigh Muda Pendiri Majelis Sabilu Taubah

Ia lahir pada 27 September 1994 di Blitar sebagai anak bungsu dari KH. Kholid dan Ny. Hj. Lanratul Farida. Ayahnya wafat ketika ia masih remaja. Namun, ia tidak patah semangat untuk terus menuntut ilmu agama.
Setelah ayahnya meninggal, ia belajar ilmu agama dari pamannya, KH. Dliyauddin Azzamzami. Kemudian, ia melanjutkan pendidikannya di Pondok Pesantren Al-Falah Ploso, Kediri. Pada akhir tahun 2018, ia mendirikan Majelis Ta’lim Sabilu Taubah yang awalnya hanya memiliki tujuh jamaah. Namun, dalam beberapa tahun, majelis ta’lim tersebut berkembang pesat. Jamaahnya bahkan sudah mencapai ribuan orang.
Demikian artikel tentang dekengane wong pusat. Artikel ini merupakan hasil riset saya dari berbagai sumber. Baik web media, Konten Youtube dan tiktok. Apa bila ada kesalahan dalam penulisan saya sebagai penulis Mohon maaf sebesar besarnya.
Azmi Ridwan
Azmi Ridwanhttps://smartrie.id/
Tech/Gadget Enthusiast yang aktif di platform sosial media. Dengan kecintaan saya terhadap teknologi dan gadget terbaru, saya berbagi pengetahuan dan pengalaman melalui web saya.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular